BDG Connex
Shows Venues Artworks Artists Sign in Sign up ◼︎
Bambang Ernawan
Overview Works CV
BIOGRAPHY

Bambang Ernawan , Lahir di Cikampek- Jawa Barat , 1954 . Ia bergabung di Jurusan Seni Lukis, Fakultas Seni Rupa dan Desain pada tahun 1974. Ia merupakan mahasiswa angkatan pertama ketika masa pembentukan Program Magister FSRD ITB dan kemudian menjadi pengajar tetap di Studio Seni Lukis FSRD ITB. Pameran ini merupakan pameran tunggal pertamanya, sejak ia berkarir sebagai dosen maupun sebagai seniman. Sosok Bambang Ernawan dalam dunia seni lukis di Indonesia , mungkin jarang terdengar, tetapi bagi para pelukis khususnya lulusan seni lukis FSRD-ITB tentunya namanya tentu sangat lekat diingatan. Bambang Ernawan selama beberapa dekade lebih cenderung mengabdikan dirinya kepada dunia pendidikan seni lukis dibandingkan berpaktek sebagai seniman lukis. Walaupun tak dipungkiri ia telah mengikuti berbagai pameran sejak tahun 1980-an, baik ditingkat kota Bandung , nasional maupun internasional. Seperti meraih 50 karya terbaik Jawa Barat tahun 2006 , mengikuti pameran seperti Manifesto di galeri Nasional, juga beberapa pameran di Jerman ditahun 2001 dan Korea Selatan tahun 1997.

WORKS

© BDG Connex 2017 - 2024