BDG Connex
Shows Venues Artworks Artists Sign in Sign up ◼︎
Ardiyanto (Anto)
Overview Works CV
BIOGRAPHY

Pengalaman pameran bersama sejak 1984 hingga sekarang telah berlangsung lebih dari 25 kali di Medan, Bogor (KAMPUS IPB), Jakarta (bentara budaya, Gd. ASEAN), Sukabumi (Gd. Juang), Bandung (MUSEUM Sri Baduga, galeri Padi, CCF dll), Yogyakarta (hotel melia purosani, Taman Budaya), Surabaya (Gd. PPIA) dan Kuta (RESTO cafe gallery), Denpasar (Bentara budaya) Bali. Berpameran tunggal PATOLOGI BANGKU, KEPALA, & PENA (open studio) di Rumah Titian Seni, Lembang-Bandung 1999. Pameran tunggal kedua di The Space, THE PARLOR, Juli-Agustus 2018).

Mengkurasi pameran sejak 1998-2014 dan mengelola kegiatan seni rupa : loka karya, presentasi seniman, diskusi seni, pameran kelompok, pameran tunggal, pemutaran seni media baru, pertukaran seniman, penelitian, seni rupa publik, festival performace art, konferensi seni pada skala lokal dan internasional di Bandung, Jakarta (gakeri nasional & Koong Gallery), Yogyakarta (hotel melia purosani, taman budaya) , Surabaya, Darwin, Brisnanne, Townsville sejak 1991-2014. mendukung kegiatan plastic kinetic worms dr Singapura.

Menulis tentang seni rupa untuk sejumlah media massa (buletin kancah, ISOLA POST, Pikiran Rakyat, Forum Keadilan, buletin Khazanah, Media Indonesia) di Bandung dan Jakarta 1994 - 2004.

Menyelesaikan studi di Seni Rupa dan Kerajinan IKIP Bandung (1990) dan Seni Murni, ITB Bandung (2005). Mengikuti sejumlah workshop seni rupa di Bandung & Jakarta.

Penghargaan: desain foodstaal dan kartu ucapan di Bandung (1986 & 1987), 50 finalis Philip Moris Art Award (1995), Tanoto Foundation (2006), membina kepemudaan di Cikanjang, Garut utk prog. Pemuda pelopor JABAR 2007 & mendapat juara III.

Kontak WA. 081 2222 498 41

WORKS

© BDG Connex 2017 - 2024