BDG Connex
Shows Venues Artworks Artists Sign in Sign up ◼︎

Islamic Art – Never End Story Dikuratori oleh Rizki A. Zaelani

Curators Choice: EDANKEUN Aug 20th - Oct 20th, 2020


>> Curator Choice


Islamic Art – Never End Story 
Dikuratori oleh Rizki A. Zaelani @rizki_a.zaelani 


Karya para seniman:


Andang Iskandar @andang_iskandar - Agus Zimo @agus.zimo - Zaldy Armansyah- Dadang Sudrajat 


Mengenali ekspresi ‘seni rupa Islam’ (Islamic Art) adalah juga tentang cara untuk menemukan perhatian seseorang mengenainya. Sebutan ‘seni rupa Islam’, pada kenyataannya, bukan hanya tentang ‘sejenis seni rupa yang menunjukkan kadar tentang identitas Islam secara tertentu’, melainkan adalah mengenai serangkaian ekspresi dan penghargaan seseorang pada prinsip serta nilai-nilai yang diajarkan Islam. Sebagaimana juga penghayatan nilai-nilai yang berasal dari sistem pemikiran filsafat atau perenungan falsafah budaya tertentu yang dijadikan sebagai gagasan penciptaan karya seni, maka demikian halnya pemikiran dan perenungan yang berlaku akibat ajaran dan pemahaman nilai yang disebabkan Islam.


Secara umum, sering kali publik menafsirkan kepercayaan serta agama Islam sebagai ‘sesuatu yang berasal dari Arab, Timur Tengah, atau milik kebudayaan bangsa Semit; namun pada kenyataannya, agama Islam berkembang di berbagai wilayah di dunia dengan landasan kebudayaan lokal yang tidak sama. Kebudayaan Islam berkembang secara kaya, jamak, dan dinamis di berbagai jenis kebudayaan di dunia, termasuk juga di Indonesia. Tentu saja, kita tak bisa memperdebatan ihwal soal nilai kebenaran agama berdasarkan asumsi tentang nilai ‘kebenaran’ budaya di seluruh dunia yang beraneka- ragam tersebut. Kemampuan seorang muslim untuk mengenal dan menghargai berbagai perbedaan budaya tersebut lah yang meneguhkan keyakinan mereka, bahwa Islam adalah Rahmat bagi seluruh alam semesta.


#curatorschoice #bandungartmonth2020 #bdgconnex2020 #edankeun #rizkiazaelani #kenormalanbaru #islamicart #jagajarak

>> Curator Choice

Islamic Art – Never End Story
Dikuratori oleh Rizki A. Zaelani @rizki_a.zaelani 

Karya para seniman:

Andang Iskandar @andang_iskandar - Agus Zimo @agus.zimo - Zaldy Armansyah- Dadang Sudrajat 

Mengenali ekspresi ‘seni rupa Islam’ (Islamic Art) adalah juga tentang cara untuk menemukan perhatian seseorang mengenainya. Sebutan ‘seni rupa Islam’, pada kenyataannya, bukan hanya tentang ‘sejenis seni rupa yang menunjukkan kadar tentang identitas Islam secara tertentu’, melainkan adalah mengenai serangkaian ekspresi dan penghargaan seseorang pada prinsip serta nilai-nilai yang diajarkan Islam. Sebagaimana juga penghayatan nilai-nilai yang berasal dari sistem pemikiran filsafat atau perenungan falsafah budaya tertentu yang dijadikan sebagai gagasan penciptaan karya seni, maka demikian halnya pemikiran dan perenungan yang berlaku akibat ajaran dan pemahaman nilai yang disebabkan Islam.

Secara umum, sering kali publik menafsirkan kepercayaan serta agama Islam sebagai ‘sesuatu yang berasal dari Arab, Timur Tengah, atau milik kebudayaan bangsa Semit; namun pada kenyataannya, agama Islam berkembang di berbagai wilayah di dunia dengan landasan kebudayaan lokal yang tidak sama. Kebudayaan Islam berkembang secara kaya, jamak, dan dinamis di berbagai jenis kebudayaan di dunia, termasuk juga di Indonesia. Tentu saja, kita tak bisa memperdebatan ihwal soal nilai kebenaran agama berdasarkan asumsi tentang nilai ‘kebenaran’ budaya di seluruh dunia yang beraneka- ragam tersebut. Kemampuan seorang muslim untuk mengenal dan menghargai berbagai perbedaan budaya tersebut lah yang meneguhkan keyakinan mereka, bahwa Islam adalah Rahmat bagi seluruh alam semesta.

#curatorschoice #bandungartmonth2020 #bdgconnex2020 #edankeun #rizkiazaelani #kenormalanbaru #islamicart #jagajarak
 

© BDG Connex 2017 - 2024